Terapi murah meriah ini, menurut literatur awalnya berasal dari India, yang dikenal dengan Usha Paana Chistika, dimana menurut keyakinan mereka, terapi air putih ini dapat menyembuhkan berbagai gangguan tubuh ringan seperti sakit kepala, hipertensi, nyeri otot, kegemukan dan lain sebaginya. Selain itu juga diyakini terapi air putih ini baik untuk kecantikan karena membuat tubuh terasa segar dan kulit terasa lembab
Prinsipnya terapi air putih ini adalah ‘pembersihan’, mengguyur sisa sisa ‘sampah’ dalam tubuh yang belum sempat dikeluarkan, sehingga jika organ tubuh sudah bersih maka nutrisi dan makanan yang masuk berikutnya akan lebih mudah diserap dan disebarkan ke seluruh tubuh.
Secara umum, kebutuhan air manusia sehari adalah sekitar 30 – 40 cc/kg berat badan. Jadi, misalkan berat badan anda 50 Kg, maka kebutuhan air anda adalah sekitar 1,5 – 2 liter. Jadi ukuran 8 gelas air per hari adalah patokan umum dan belum tentu ukuran yang ideal bagi setiap orang. Selain itu juga aktivitas tubuh sangat mempengaruhi kebutuhan air, misalnya anda berolah raga, atau bekerja dibawah terik sinar matahari, tentu saja berbeda kebutuhan airnya dengan saat anda bekerja dalam ruangan.
Menjalani terapi air putih ini gampang gampang susah. Inti terapinya adalah mengkonsumsi 1,5 liter air atau setara 5 – 6 gelas pada pagi hari dalam keadaan perut kosong, belum terisi apa apa.
Wow 1,5 liter air? Bisa kembung dong. Pasti itu kan pertanyaannya. Ya sayapun mengalaminya kala pertama memulai terapi yang sudah saya jalani sekitar 10 tahun ini.
Awalnya memang agak sulit memasukkan 1,5 liter air sekaligus. Jadi saya memulai dengan 2-3 gelas air, istirahat sebentar baru minum lagi sisanya sampai dengan target terselesaikan. Sebelum mencapai target, saya tidak mengkonsumsi minuman atau makanan lainnya. Dan so pasti akan bolak balik buang air ke kamar mandi. Itu saya jalani sekitar 1 minggu, dan selanjutnya tubuh menjadi terbiasa, dan pola buang airpun menjadi lebih teratur.
Semuanya harus berhati hati.
Dalam menjalani terapi air putih ini, yang menjadi catatan dan perlu digaris bawahi adalah anda melakukannya pada saat tubuh relatif sehat dan tidak mengalami gangguan kesehatan yang serius.
Jangan lakukan terapi air putih ini jika anda mengalami gangguan tubuh yang serius. Alih alih sehat malah jadi tambah susah.
Jika anda mengalami gangguan kesehatan organ tubuh yang serius, dan jika dimasukkan air dalam jumlah yang banyak, bisa terjadi gangguan sekresi asam lambung dan tekanan tekanan saraf pada lambung. Dari pekerjaan ekstra inilah yang menimbulkan rasa mual. Demikian juga ‘perjalanan’ air ini sampai ke ginjal, ginjal bekerja menjadi lebih berat. selanjutnya jantung akan memompa darah dengan lebih cepat, dan seterusnya merembet pada organ tubuh lainnya yang buntut buntutnya tubuh malah menjadi loyo, lelah dan sulit berkonsentrasi.
Berminat mencoba terapi air putih ini? Simak yuk tipsnya
- Terapi air putih ini sebaiknya dicoba pada saat anda sedang berada di rumah untuk 2-3 jam ke depan, agar jika ingin buang air, sewaktu waktu anda bisa menjangkau toiet
- Jangan memaksakan diri mengkonsumsi 1.5 liter air sekaligus, jika belum mampu minumlah bertahap. Tetapi sebelum menyelesaikan target jangan mengkonsumsi baik makanan atau minuman selain air putih ini. Tapi ingat, jangan terlalu lama untuk menghabiskan 'target'nya.
- Jika anda merasa cocok menjalani terapi air putih ini, perhatikan pola buang air anda, agar jika saat anda harus keluar rumah di waktu pagi, anda sudah paham dengan pola buang air anda
- Paling penting: Lakukan terapi ini jika anda dalam keadaan tanpa gangguan kesehatan yang serius.
Selamat mencoba semoga bermanfaat
0 Response to "Terapi air putih"
Posting Komentar